Viona, Elisabeth (2025) PERAN GURU DALAM MEMBANGUN KONSENTRASI BELAJAR SISWA DI KELAS IV-B SDN 002 SAMARINDA ILIR TAHUN PEMBELAJARAN 2024/2025. Undergraduate thesis, UWGM Samarinda.
|
Text (Full Paper)
SKRIPSI_ELISABETH_VIONA13 - Viona Viona.pdf - Submitted Version Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK Elisabeth Viona 2025, Peran Guru dalam Membangun Konsentrasi Belajar Siswa Di Kelas IV-B SDN 002 Samarinda Ilir Tahun Pembelajaran 2024/2025. Skripsi Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan , Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda. Pembimbing I : Afdal, S.Pd., M. Pd dan Pembimbing II :Gamar Al Haddar, S.Pd.I., M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru dalam membangun konsentrasi belajar siswa di kelas IV-B SDN 002 Samarinda Ilir pada tahun pembelajaran 2024/2025. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada fenomena kurangnya konsentrasi siswa saat proses pembelajaran berlangsung, yang berdampak pada hasil belajar mereka. Konsentrasi merupakan salah satu faktor penting dalam keberhasilan belajar siswa, dan guru memiliki peran strategis dalam menciptakan suasana belajar yang kondusif, menarik, serta menyenangkan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah guru kelas IV-B dan siswa IV-B . Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru berperan aktif dalam membangun konsentrasi belajar siswa melalui berbagai strategi, seperti penggunaan media pembelajaran menarik, pendekatan personal kepada siswa yang mengalami gangguan internal, serta pengelolaan lingkungan belajar yang bebas gangguan eksternal. Selain itu, guru juga memberikan apresiasi dan umpan balik positif untuk meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi siswa. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peran guru sangat penting dalam membangun konsentrasi belajar siswa. Guru tidak hanya berfungsi sebagai penyampai materi, tetapi juga sebagai fasilitator, motivator, pembimbing, dan pengelola kelas. Strategi yang diterapkan guru telah terbukti efektif dalam meningkatkan fokus belajar siswa dan menciptakan suasana kelas yang mendukung pembelajaran yang optimal. Kata kunci: Peran guru, konsentrasi belajar, siswa sekolah dasar, strategi pembelajaran.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
| Depositing User: | Unnamed user with email lppm@uwgm.ac.id |
| Date Deposited: | 06 Jan 2026 06:25 |
| Last Modified: | 06 Jan 2026 06:25 |
| URI: | http://repo.uwgm.ac.id/id/eprint/416 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
