Amanda, Reski (2025) PENGARUH KOMBINASI SOLID SAWIT DAN PEMBERIAN KAPUR TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ROBUSTA (Coffea canephora). Undergraduate thesis, UWGM Samarinda.
|
Text (Full Paper)
RESKI AMANDA_2054211008_Agroteknologi_2025 - Reski Amanda.pdf - Submitted Version Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Reski Amanda, Fakultas Pertanian Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda 2025, Pengaruh Kombnasi Solid Sawit Dan Pemberian Kapur Terhadap Pertumbuhan Bibit Kopi Robusta (Coffea canephora). Dibawah bimbingan Tutik Nugrahini dan Akhmad Sopian. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Pupuk Solid Kelapa Sawit dan Kaput Dolomit serta interaksi kedua perlakuan terhadap pertumbuhan bibit kopi robusta (Coffea canephora). Penelitian ini dilaksanakan pada Mei 2024 sampai pada Agustus 2024 dan bertempat di Lahan Penelitian Fakultas Pertanian, Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda, Jalan Wahid Hasyim, Kelurahan Sempaja, Kecamatan Samarinda Utara, Kalimantan Timur. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 perlakuan dengan 4 X 4 yang terdiri 3 ulangan, Perlakuan pertama adalah Kombinasi Pupuk Solid Kelapa Sawit (S) yang terdiri dari 4 taraf yaitu: S0 (Kontrol), S1 (30 gram/ploybag pupuk solid kelapa sawit), S2 (40 gram/polybag pupuk solid kelapa sawit) S3 (50 gram/polybag pupuk solid kelapa sawit), Perlakuan kedua adalah Kapur Dolomit yang teridiri 4 taraf yaitu: K0 (Kontrol), K1 (10 gram/polybag Kampur Dolomit), K2 (20 gram/polybag Kapur Dolomit), K3 (30 gram/polybag Kapur Dolomit), Variabel pengamatan yaitu pertumbuhan jumlah daun, tinggi tanaman dan diameter batang. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan pupuk solid kelapa sawit memberikan pengaruh yang sangat nyata terhadap tinggi tanaman pada umur 30 HST. Pada diameter batang, pupuk solid kelapa sawit berpengaruh pada umur 30 HST dan umur 90 HST. Pemberian kapur memberikan pengaruh yang sangat nyata pada jumlah daun 30 HST dan 90 HST. Interaksi solid dengan kapur berpengaruh nyata pada tinggi tanaman umur 30 HST hal yang sama terjadi pada diameter batang umur 90 HST, untuk jumlah daun, kombinasi pupuk solid kelapa sawit memberikan pengaruh nyata pada umur 30 HST. Secara keseluruhan, kombinasi pupuk solid kelapa sawit dan kapur memberikan dampak yang nyata pada tinggi tanaman, diameter batang, dan jumlah daun. Kata Kunci : Kopi Robusta, Pupuk Solid Dan Kapur.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi |
| Depositing User: | Unnamed user with email lppm@uwgm.ac.id |
| Date Deposited: | 21 Jan 2026 05:55 |
| Last Modified: | 21 Jan 2026 05:55 |
| URI: | http://repo.uwgm.ac.id/id/eprint/507 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
