Aldayanti, Risda (2025) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPAS SISWA KELAS VA SD NEGERI 005 SAMARINDA ULU TAHUN PEMBELAJARAN 2024/2025. Undergraduate thesis, UWGM Samarinda.
|
Text (Full Paper)
SKRIPSI RISDA ALDAYANTI FINAL - Risda Aldayanti.pdf - Submitted Version Download (7MB) |
Abstract
ABSTRAK Risda Aldayanti 2186206060, 2025. Penerapan Model Pembelajaran Index Card Match untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAS Siswa Kelas V SD Negeri 005 Samarinda Ulu. Skripsi dibimbing oleh Gamar Al Haddar, S.Pdi., M.Pd dan Hani Subakti, S.Pd., M.Pd. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda. Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar IPAS siswa kelas V. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Index Card Match untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus. Setiap siklus melalui tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar IPAS setiap siklusnya yakni Pada pembelajaran IPAS dengan nilai rata-rata 75 dengan persentase ketuntasan di pra siklus yang belum mencapai ketuntasan 19%. Peningkatan hasil belajar ditunjukkan dengan adanya peningkatan hasil belajar siswa siklus I 50% siswa yang mencapai ketuntasan, dan siklus ke II ada 85% siswa yang mencapai ketuntasan. Aktivitas belajar siswa juga mengalamai peningkatan dengan persentase ketuntasan siklus I yaitu keaktifan 87%, menemukan kartu index 69%, bekerja sama 72%, menghargai pendapat 79%. Sedangkan di siklus ke II yaitu keaktifan 97%, menemukan kartu index 84%, bekerja sama 86%, menghargai pendapat 91%. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran index card match dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Kata Kunci: Index Card Match, Hasil Belajar, IPAS, SD
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
| Depositing User: | Unnamed user with email lppm@uwgm.ac.id |
| Date Deposited: | 18 Dec 2025 07:13 |
| Last Modified: | 18 Dec 2025 07:13 |
| URI: | http://repo.uwgm.ac.id/id/eprint/379 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
