Ciandra, Yasinta Oulin (2025) ANALISIS STRATEGI GURU DALAM MENANAMKAN NILAI MORAL PADA SISWA KELAS III SDN 016 SUNGAI KUNJANG TAHUN PEMBELAJARAN 2024/2025. Undergraduate thesis, UWGM Samarinda.
|
Text (Full Paper)
SKRIPSI YASINTA OULIN CIANDRA T END - Yasinta Oulin Ciandra.pdf - Submitted Version Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Yasinta Oulin Ciandra. Strategi Guru Dalam Menanamkan Nilai Moral Pada Siswa Kelas III SDN 016 Sungai Kunjang Tahun Pembelajaran 2024/2025. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda. Penelitian Ini Dibimbing Oleh Dr. Nur Agus Salim, M.Pd Selaku Dosen Pembimbing I Dan Andi Alif Tunru, S.Pd., M.Pd Selaku Dosen Pembimbing II. Penelitian ini dilatar belakangi dengan adanya fenomena perilaku siswa yang kurang baik seperti berkata kasar, dan kurang menghargai guru selama proses pembelajaran. Guru memegang peranan penting sebagai figur kedua setelah orang tua dalam menanamkan nilai moral kepada siswa. Fokus masalah pada penelitian ini adalah strategi guru dan menanamkan nilai moral. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi guru dalam menanamkan nilai moral oleh guru pada siswa kelas III di SD Negeri 016 Sungai Kunjang pada. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini pedoman observasi guru, pedoman observasi kepala seko lah, pedoman observasi siswa, pedoman wawancara guru, pedoman wawancara kepala sekolah, pedoman wawancara siswa, dan pedoman dokumentasi. Teknik triangulasi yang digunakan adalah triangulasi sumber. Subjek penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan jumlah 4 narasumber yaitu 1 guru, 1 kepala sekolah, dan 2 orang siswa kelas III. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan gambaran tentang strategi yang digunakan guru untuk membentuk karakter dan moral siswa, serta memberikan manfaat praktis sebagai referensi bagi guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan moral di sekolah dasar. Penelitian ini juga diharapkan membantu siswa dalam mengembangkan perilaku positif dan bertanggung jawab dalam kehidupan seharihari. Kata Kunci : Strategi Guru dan Menanamkan Nilai Moral
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
| Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
| Depositing User: | Unnamed user with email lppm@uwgm.ac.id |
| Date Deposited: | 22 Dec 2025 08:39 |
| Last Modified: | 22 Dec 2025 08:39 |
| URI: | http://repo.uwgm.ac.id/id/eprint/392 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
