STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MENERAPKAN PAUD HOLISTIK INTEGRATIF DI TK ISLAM SILMI SAMARINDA

Meyssi, Monika (2025) STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MENERAPKAN PAUD HOLISTIK INTEGRATIF DI TK ISLAM SILMI SAMARINDA. Undergraduate thesis, UWGM Samarinda.

[img] Text (Full Paper)
Skripsi 30 April 2025 Monika Meyssi finis pdf fixs (1) - Monika Meyssi.pdf - Submitted Version

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Monika Meyssi, 2025. Strategi Kepala Kekolah Dalam Menerapkan PAUD Holistik Integratif di TK Islam Silmi Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Mahkamah Brantasari, S.E.,M.Pd. selaku Dosen pembimbing I dan Andi Aslindah, M.Pd. selaku Dosen Pembimbing ll Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi kepala sekolah dalam menerapkan layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Holistik Integratif di TK Islam Silmi Samarinda. Pendekatan PAUD Holistik Integratif berfokus pada pengembangan anak usia dini secara menyeluruh dengan mengintegrasikan berbagai aspek layanan yang meliputi pendidikan, kesehatan, gizi, pengasuhan, perlindungan, dan kesejahteraan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi langsung, dan dokumentasi. Subjek penelitian terdiri dari kepala sekolah, guru, dan orang tua murid.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah memainkan peran strategis dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program PAUD Holistik Integratif. Proses perencanaan dilakukan melalui penyusunan visi dan misi lembaga yang melibatkan berbagai pihak.Pelaksanaan program menunjukkan kerja sama antara berbagai lintas sektor untuk memberikan layanan pendidikan anak usia dini secara menyeluruh.Evaluasi dilakukan secara berkala untuk memastikan kualitas dan efektivitas program.Meskipun terdapat beberapa hambatan seperti keterbatasan sumber daya dan kurangnya keterlibatan orang tua, kepala sekolah dapat mengatasi tantangan tersebut melalui solusi yang efektif, seperti pelaksanaan pelatihan internal bagi guru, peningkatan komunikasi dan kolaborasi dengan orang tua, serta menjalin kemitraan dengan pihak eksternal seperti puskesmas, instansi pemerintah, dan lembaga sosial. Pendekatan ini mendorong terciptanya sinergi antar pihak dalam mendukung layanan yang komprehensif dan berkelanjutan. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pengembangan layanan PAUD yang holistik dan terintegrasi, serta menegaskan peran penting kepemimpinan kepala sekolah dalam keberhasilan implementasi pendekatan ini. Kata Kunci: Strategi Kepala Sekolah, PAUD Holistik Integratif, Pengembangan Anak Usia Dini, Hambatan dan Solusi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Unnamed user with email lppm@uwgm.ac.id
Date Deposited: 12 Jan 2026 03:07
Last Modified: 12 Jan 2026 03:07
URI: http://repo.uwgm.ac.id/id/eprint/456

Actions (login required)

View Item View Item